CERITANEGERI, Makassar – Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) secara resmi memecat Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-20, Indra Syafri per Minggu, 23 Februari 2025.
Ini merupakan imbas dari kegagalannya membawa timnas lolos ke fase playoff Piala Asia U-20 2025.
“Setelah kami di PSSI dan para exco melakukan evaluasi, kami memutuskan untuk melepas jabatan coach Indra Syafri sebagai pelatih kepala Timnas U-20 dan Timnas untuk persiapan Sea Games atau Asian Games”, ujar Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, melalui situs resmi PSSI, Minggu (23/2/2025).
Indra mengaku siap dievaluasi jika menerima hasil yang tak sesuai target. Baginya, ini merupakan konsekuensi yang harus ia terima dengan kepala tegak.
Selanjutnya, PSSI akan segera mencari pengganti Indra Syafri untuk melanjutkan pembinaan timnas usia muda untuk menuju hasil yang lebih positif.